Resep Roti Sisir

Resep Roti Sisir Jadul Super Lembut

Roti sisir selalu mempunyai tempat tersendiri dihati pecintanya meski roti sisir termasuk roti jadul seperti butter cake. Terlebih sekarang sudah banyak masyarakat yang membagikan resep roti sisir melalui sosial media.

Ciri khas dari roti sisir yaitu teksturnya lembut dan permukaan roti dilapisi dengan margarin dan jga gula yang membuatnya semakin disukai banyak kalangan. Selain itu, bunda juga bisa kreasikan dengan berbagai rasa loh.

Bunda bisa menambah topping wijen diatas roti sisir atau menambahkan olesan seperti coklat, keju, olesan mentega, dan lain sebagainya. Roti sisir berbeda dengan roti sobek yang bisa di isi bagian dalamnya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat roti sisir yang lembut cukup sederhana dan seperti membuat roti pada umumnya. Hanya saja proses dan bentuknya yang menjadi ciri khas roti sisir.

Resep Roti Sisir Jadul Super Lembut

Resep Roti Sisir Jadul Super Lembut

Walaupun roti sisir banyak dijual di toko-toko kue, tidak ada salahnya bunda membuat sendiri dirumah. Nah, sekarang waktunya bunda tau resep membuat roti sisir lengkap dengan bahan dan caranya berikut ini.

Resep Roti Sisir Mentega

Resep Roti Sisir Mentega
Resep Roti Sisir Mentega – @roularola

Bahan-bahan

  • 260 gram tepung terigu protein tinggi
  • 70 gram tepung terigu protein sedang
  • 60 gram gula pasir
  • 6 gram ragi instan
  • 18 gram susu bubuk
  • 120 ml susu cair dingin
  • 1 telur ayam utuh
  • 2 kuning telur
  • 50 gram butter
  • 1 sdt garam

Bahan Olesan Roti

  • 1 sdt susu bubuk
  • 3 sdm susu cair
  • Campurkan merata, jika perlu disaring

Cara Membuat

  1. Pertama campur semua bahan kecuali ragi instan kedalam wadah
  2. Selanjuntya campurkan adonan dengan mixer atau bisa dengan tangan sampai semua adonan menyatu, masukkan ragi instan
  3. Kemudian uleni sampai kalis elastis
  4. Langkah berikutnya bulatkan adonan sampai habis, diamkan adonan selama 30 menit sambil ditutup dengan cling wrap atau serbet
  5. Siapkan loyang, olesi dengan mentega
  6. Kempiskan adonan timbang masing-masing 40 gram, bulatkan
  7. Lakukan sampai semua adonan habis
  8. Lalu ambil 1 adonan, gulingkan dengan rolling pin, gilas memanjang sampai berbentuk oval, balik, gulas lagi, rapikan bagian bawah lipatan dengan cara menekan-nekan adonan sampai menyatu
  9. Susun adonan diatas loyang
  10. Lakukan hal yang sama pada adonan lainnya sampai habis
  11. Tutup lagi dengan cling wrap sekitar 1 jam sampai mengembang 2 kali lipat
  12. panaskan oven di suhu 170 derajat
  13. Olesi roti yang akan dipanggang menggunakan bahan olesan
  14. Panggang kurang lebih 15-18 menit
  15. Ketika sudah matang dan keluar dari oven langsung olesi roti dengan butter
  16. Roti sisir mentega siap dinikmati selagi hangat

Resep Roti Sisir Pandan

Resep Roti Sisir Pandan
Resep Roti Sisir Pandan – @koh_aming

Bahan-bahan

  • 375 gram terigu
  • 80 gram gula pasir
  • 15 gram susu bubuk
  • 7 gram ragi instan
  • 1 kuning telur
  • 1 telur utuh
  • 30 gram fresh cream atau whipping cream
  • 1 sdt pasta pandan
  • 110 ml air es

Bahan B

  • 65 butter
  • 7 gram garam

Bahan Olesan

  • Susu evaporasi

Cara Membuat

  1. Pertama campur bahan A yaitu bahan kering, mixer dengan kecepatan sedang saja lalu masukkan bahan cair, uleni sampai kalis elastis ya
  2. Kemudian masukkan bahan B, uleni juga sampai kalis elastis
  3. Biarkan adonan 10 menit didalam wadah yang ditutup dengan serbet/cling wrap
  4. Bagi adonan masing-masing sekitar 32 gram atau sesuaikan dengan loyang
  5. Bulatkan adonan, istirahatkan selama 30 menit, tutup lagi dengan serbet/cling wrap
  6. Jika sudah, ambil satu adonan, gilas memanjang lipat ke bagian kiri, bentuk setengah lingkaran
  7. Tata adonan didalam loyang
  8. Biarkan sampai mengembang kurang lebih 90 menit lalu olesi dengan susu evaporasi
  9. Masukkan adonan kedalam oven yang sebelumnya sudah dipanaskan dengan suhu 170 derajat selama 20-25 menit
  10. Jika sudah matang, angkat dan sajikan

Resep Roti Sisir Coklat Kopi

Resep Roti Sisir Coklat Kopi
Resep Roti Sisir Coklat Kopi – @uulfarandfavian

Bahan-bahan

  • 450 gr tepung cakra
  • 50 gr tepung kunci biru
  • 100 gr gula pasir
  • 1 telur utuh
  • 225 ml susu cair dingin
  • 15 gram susu bubuk
  • 7 gram ragi
  • 75 gram mentega
  • Sejumput garam

Bahan Tambahan

  • 1/4 pasta coklat
  • 1/2 sdt pasta kopi cream

Cara Membuat

  1. Campurkan semua bahan ditambah pasta coklat dan kopi kecuali menteg, garam ke dalam wadah
  2. Selanjutnya mixer sampai sedikit kalis, masukkan mentega garam, mixer sampai kalis elastis
  3. Kemudian bulatkan adonan diamkan sekitar 45-1 jam
  4. Kempiskan adonannya, timbang masing-masing 35 gram, bulatkan
  5. Lalu gilas adonan memanjang lipat jadi 2, susun roti di loyang
  6. Jangan lupa bagian antara roti satu dengan lainnya diolesi butter
  7. Diamkan adonan sampai mengembang 2 kali lipat, sebelum dipanggang, olesi roti dengan susu cair
  8. Panggang roti kurang lebih 15 menit di suhu 175 derajat celcius atau sesuaikan dengan oven masing-masing
  9. Jika sudah matang oles lagi dengan butter
  10. Roti sisir coklat kopi siap dinikmati

Resep Roti Sisir Meises

Resep Roti Sisir Meises
Resep Roti Sisir Meises – @agustin_angela

Bahan A

  • 300 gram terigu protein tinggi
  • 75 gram terigu protein sedang
  • 85 gram gula pasir
  • 15 gram susu bubuk
  • 7 gram ragi instan
  • 1 terlur utuh
  • 1 kuning telur
  • 60 ml susu cair dingin
  • 100 ml air es

Bahan B

  • 65 gram butter
  • 6 gram garam

Cara Membuat

  1. Pertama campur bahan kering, mixer menggunakan kecepatan sedang, masukkan bahan cair, uleni sampai gula larut dan sampai 1/2 kalis
  2. Selanjutnya masukkan bahan B, uleni sampai kalis elastis
  3. Potong dan timbang adonan masing-masing 35 gram
  4. Istirahatkan adonan selama 30 menit tutup dengan cling wrap/serbet
  5. Ambil adonan lalu gilas, buang udaranya, lipat adonan jadi setengah lingkaran
  6. Taburi adonan dengan meises coklat atau sesuai selera secukupnya
  7. Letakkan adonan kedalam loyang
  8. Proofing adonan sampai mengembang
  9. Masukkan kedalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya di suhu 170 derajat celcius selama 20 menit
  10. Angkat roti dari oven, ketika masih panas olesi butter atau mergarine
  11. Tunggu dingin di suhu ruang
  12. Roti sisir meises siap disajikan

Roti sisir sangat cocok dinikmati bersama teh atau kopi menemani santai keluarga dirumah. Itu tadi resep membuat roti sisir aneka rasa dari dapurawit.com, jangan lupa update terus resep-resep selanjutnya ya bund.

Bagikan:

Damara

Berbagi Resep Masakan Untuk Para Bunda dari Resep Kue, Resep Sayuran, Resep Ayam, dan Masih Banyak Lagi Resep Masakan Menarik yang Patut Dimasak Dirumah

Tinggalkan komentar