7 Resep Rawon Kambing Spesial dan Sederhana Rumahan

7 Resep Rawon Kambing Spesial Dan Sederhana Rumahan
Resep Rawon Kambing Spesial dan Sederhana Rumahan, Source Image: Dapurawit.com

Resep Rawon Kambing – Resep rawon kambing menjadi salah satu resep yang pastinya banyak dicari karena kambing menjadi salah satu hewan favorit orang-orang di Indonesia untuk diolah menjadi masakan yang lezat. Rawon sendiri merupakan salah satu menu khas daerah Jawa Timur.

Makanan ini memiliki warna yang sangat pekat sehingga kuahnya memiliki ciri khas yang berbeda jika dibandingkan dengan resep yang lainnya. Walaupun biasanya makanan ini berbahan dasar sapi, namun kali ini kambing juga bisa menjadi bahan dasar pengganti sapi.

Kumpulan Resep Rawon Kambing

1. Resep Rawon Kambing Jawa Timur

1. Resep Rawon Kambing Jawa Timur
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Jawa Timur
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian130 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • ½ kg daging kambing
  • Bawang bombay
  • 1 batang sereh
  • 4 butir kluwek yang dihaluskan
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas
  • 5 batang daun bawang
  • Gula merah secukupnya
  • Bumbu halus (1 cabai besar, 1 ruas jahe, 1 jari kunyit, 1 sdt ketumbar bubuk, 5 biji cengkeh, 3 butir kemiri, 5 bawang merah, 7 bawang putih, jinten, merica, garam dan gula secukupnya)

Cara Membuat:

  1. Rebus setengah panci air yang berisi lengkuas dan daun salam. Masukkan daging kambing dan rebus selama 1 jam.
  2. Tumis bumbu halus dengan daun jeruk dan serai lalu campurkan kluwak. Masukkan hasil tumisan ke dalam panci berisi daging dan masak selama 1 jam.
  3. Tambahkan gula, garam, dan kucai lalu tes rasa dan sajikan.

2. Rawon Kambing Bumbu Instan

2. Rawon Kambing Bumbu Instan
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Bumbu Instan
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian90 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • 200 gram daging kambing
  • 8 cabai rawit
  • 1 bungkus bumbu instan rawon
  • 1 tomat
  • Air secukupnya

Cara Membuat:

  1. Rebus daging sapi hingga empuk dan potong dadu.
  2. Masukkan bumbu instan, cabai, tomat, sereh, dan daun salam ke dalam air dan masukkan daging sapi.
  3. Tes rasa dan sajikan

3. Rawon Kambing Gurih

3. Rawon Kambing Gurih
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Gurih
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian90 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • Daging kambing 200 gram
  • 3 cm lengkuas
  • 3 cm jahe
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai
  • garam
  • kaldu bubuk secukupnya
  • 7 buah kluwek
  • 7 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 2 butir kemiri
  • 3 cm kunyit bakar
  • 1/2 sdt merica butir
  • 1/2 sdt jinten
  • 1/2 sdt ketumbar

Cara Membuat:

  1. Haluskan kluwak bersama dengan bumbu halus lainnya.
  2. Tumis bumbu halus dan masukkan semua bumbu utuh. Aduk hingga merata dan harum
  3. Tuangkan air dan daging yang sebelumnya sudah direbus. Rebus hingga kuah menjadi pekat.
  4. Tes rasa dan sajikan.

4. Rawon Kambing Iga Sandung Lamur

4. Rawon Kambing Iga Sandung Lamur
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Sandung Lamur
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian90 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • ¼ iga kambing
  • ¼ daging kambing sandung lamur
  • 2 lembar daun salam dan 4 lembar daun jeruk
  • 3 cm jahe
  • 1 sdt asam jawa
  • 2 sdt kaldu bubuk jamur
  • 2 sdt garam
  • Gula pasir secukupnya
  • 1,5 liter air kaldu rebusan daging
  • Bumbu halus (6 bawang putih, 7 bawang merah, 5 cabai merah keriting, 2 kemiri, 2 cm kunyit, 1/2 sdt jinten bubuk, 1/2 sdt ketumbar bubuk, dan 5 buah kluwek (kualitas bagus))

Cara Membuat:

  1. Presto daging kambing hingga empuk dan sisihkan. Setelah itu blender bumbu halus dengan minyak.
  2. Tumis bumbu halus, jahe geprek, daun salam, daun jeruk hingga merata. Masukkan air kaldu presto beri kaldu bubuk, garam, asam jawa, dan gula.
  3. Masak hingga mendidih dan siap disajikan.

5. Rawon Kambing Pedas

5. Rawon Kambing Pedas
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Pedas
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian90 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • 200 gram daging kambing
  • Kecap manis
  • Bumbu halus (1 ruas 1 jari kunyit, pala, 5 bawang merah, 7 bawang putih, Kemiri, jahe, dan kapulaga secukupnya)
  • Bumbu pelengkap (1 tomat, 100 gr cabai rawit yang diiris tipis, 1 lembar daun salam, kembang lawang, daun jeruk, penyedap kayu manis, gula, dan lada bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  1. Rebus daging hingga empuk. Haluskan bumbu halus dan tumis hingga harum.
  2. Masukkan tomat dan irisan cabai tumis hingga layu. Masukkan semua bumbu pelengkap dan beri sedikit air.
  3. Masukkan daging, gula, garam, kecap, dan penyedap rasa. Tes rasa dan siap disajikan.

6. Rawon Kambing Tahu

6. Rawon Kambing Tahu
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Tahu
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian90 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • 250 gram daging kambing
  • 6 tahu goreng
  • Air secukupnya
  • Bumbu cemplung (2 batang sereh, 8 daun jeruk, 2 ruas lengkuas, dan 1 daun salam)
  • Bumbu lainnya (1 sdt garam, 1 sdt kaldu bubuk, dan daun bawang)
  • Bumbu halus (6 kluwek, 8 bawang merah, 5 bawang putih, 1/2 sdt ketumbar, 4 kemiri, 2 ruas kunyit, 1 ruas jahe, 10 cabai rawit, 7 cabai merah keriting)
  • Bumbu pelengkap (tauge, jeruk nipis, telur asin, sambal, kerupuk)

Cara Membuat:

  1. Rebus daging hingga empuk. Haluskan bumbu halus dan tumis hingga harum.
  2. Masukkan bumbu cemplung dan beri sedikit minyak. Tumis hingga tanak dan masukkan hasil tumisan ke rebusan daging.
  3. Tambahkan tahu dan bumbu-bumbu lainnya. Tes rasa dan sajikan.

7. Rawon Kambing Istimewa Medok

7. Rawon Kambing Istimewa Medok
JenisKeterangan
Nama ResepResep Rawon Kambing Istimewa Medok
KategoriSayur
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian90 menit
Jumlah Penyajian1 resep

Bahan-Bahan:

  • 250 gram daging kambing
  • 6 tahu goreng
  • Air secukupnya
  • Bumbu cemplung (1 batang sereh, 8 daun jeruk, 2 ruas lengkuas,  dan 1 daun salam)
  • Bumbu lainnya (1 sdm garam, 3 sdt gula pasir, 1 sdt kaldu bubuk, 1 sdt asam jawa dan daun bawang)
  • Bumbu halus (5 kluwek, 8 bawang merah, 3 bawang putih, 4 kemiri, 1 cm kunyit bakar)
  • Bumbu pelengkap (tauge, jeruk nipis, telur asin, sambal, kerupuk dan tempe goreng)

Cara Membuat:

  1. Rebus daging hingga empuk. Haluskan bumbu halus dan tumis hingga harum.
  2. Masukkan bumbu cemplung dan beri sedikit minyak. Tumis hingga tanak dan masukkan hasil tumisan ke rebusan daging.
  3. Tambahkan tahu dan bumbu-bumbu lainnya. Tes rasa dan sajikan bersama bumbu pelengkap.

Kesimpulan

Resep rawon kambing di atas bisa menjadi salah satu opsi bunda untuk memasak di rumah. Selamat recook dan selamat mencoba!

Bagikan:

Damara

Berbagi Resep Masakan Untuk Para Bunda dari Resep Kue, Resep Sayuran, Resep Ayam, dan Masih Banyak Lagi Resep Masakan Menarik yang Patut Dimasak Dirumah

Tinggalkan komentar