Resep Es Doger Untuk Jualan di Bulan Puasa

Resep Es Doger Untuk Jualan

Menikmati sajian dingin untuk berbuka puasa menjadi salah satu pilihan tepat, terlebih lagi jika berbuka puasa dengan minuman yang dingin dan manis, seperti misalnya menikmati hidangan resep es doger untuk jualan.

Menu minuman berbuka puasa sendiri ada banyak, mulai dari Es Cincau, campur, es doger dan masih ada banyak lagi jenis minuman lainnya yang dapat dinikmati untuk berbuka puasa.

Nah, pada kesempatan ini Dapurawit akan memberikan resep es doger untuk jualan. Jadi untuk kalian yang sekiranya merasa tertarik ingin jualan es doger namun belum mengetahui cara membuatnya.

Maka saat ini kalian sedang berada pada tempat yang tepat, karena kalian dapat melihat resep es doger untuk jualan yang akan kami berikan pada kesempatan ini. Dimana resep es doger kali ini merupakan resep es doger kekinian.

Resep Es Doger Untuk Jualan di Bulan Puasa

Resep Es Doger Untuk Jualan

Es doger sendiri adalah salah satu minuman dingin dengan bahan dasar santan, minuman dingin ini merupakan salah satu minuman yang sering ditemukan di daerah Bandung, Jawa Barat. Meskipun kota Cirebon merupakan kota asal es doger.

Resep Es Doger Untuk Jualan

Cara Membuat Es Doger Untuk Jualan

Bahan Es Doger

  • Santan 1000 ml
  • Gula pasir 250 gr
  • Pewarna makanan merah 1/2 sdt
  • Kelapa setengah tua 2 butir diserut
  • Tapai singkong 200 gr dipotong kecil
  • Tapai ketan hitam siap pakai 200 gr
  • Susu kental manis 5 sdm

Cara Membuat Es Doger

  1. Masakan santan bersama dengan gula pasir dalam panci menggunakan api berukuran sedang sembari diaduk-aduk. Masak santan dan gula pasir tersebut sampai mendidih.
  2. Setelah campuran santan dan gula pasir mendidih, silahkan matikan api.
  3. kemudian masukan pewarna makanan, setelah itu diaduk-aduk sampai pewarna makanan tersebut tercampur dengan rata.
  4. Setelah warna tercampur dengan rata, silahkan angkat campuran santan berwarna tersebut dan pindahkan ke tempat sembari menunggu campuran santan tersebut dingin.
  5. Apabila campuran santan tadi sudah dingin, silahkan masukan ke dalam freezer sampai membeku.
  6. Setelah campuran santan tersebut membeku, langkah selanjutnya adalah mengeruk campuran santan yang sudah menjadi es batu tersebut kemudian kocok memakai mixer.
  7. Apabila sudah dikocok, pindahkan campuran santan tersebut ke dalam wadah kemudian tambahkan serutan kelapa dan aduk sampai semuanya tercampur secara merata.
  8. Setelah itu masukan kembali campuran santan dan kelapa ke dalam freezer sampai membeku.
  9. Apabila campuran santan dan kelapa sudah membeku, silahkan siapkan gelas atau mangkuk saji.
  10. Kemudian susun tapai singkong pada tempat penyajian dan tambahkan kerukan santan dan kelapa yang sudah menjadi es batu.
  11. Setelah itu tambahkan taburan tapai ketan hitam diatasnya.
  12. Kemudian tuangkan susu kental manis sebagai topping dan untuk memberikan rasa manis pada es.
  13. Es doger pun sudah siap untuk disajikan.

Selain dapat dinikmati sebagai salah satu hidangan buka puasa, es doger juga bisa dinikmati pada saat hari biasa. Terutama pada saat cuaca sedang panas. Adapun untuk isian atau bahan tambahan es doger sendiri dapat disesuaikan dengan selera.

Sebagai contoh kalian bisa juga menambahkan potongan roti tawar, cincau atau bahan lainnya yang kalian suka. Kemudian sebagai topping tambahan bisa ditambahkan dengan meises, coklat atau bahkan keju apabila kalian menyukainya.

Sangat mudah bukan untuk cara membuat es doger tersebut, mudah-mudahan saja resep es doger untuk jualan yang baru saja kami sajikan diatas bisa memberikan bantuan yang banyak untuk kalian semuanya.

Bagikan:

Damara

Berbagi Resep Masakan Untuk Para Bunda dari Resep Kue, Resep Sayuran, Resep Ayam, dan Masih Banyak Lagi Resep Masakan Menarik yang Patut Dimasak Dirumah

Tinggalkan komentar